WELCOME

Majelis Ta’lim

Miftahul Khoir

Villa Mutiara Gading

Asslamu ‘alaikum Wr. Wb.

Bismillahirrohmannirrohim… Alhamdulillahirrobbill alaamin… wabishinastainu ala ummuriduu nawadiin wa’allaa alihi washobihi ajmain. Amaba’du

Puji dan syukur kita panjatkan kehadiran Allah SWT, yang telah mengijinkan terbitnya website komunitas ini, sehingga kita bisa saling berkomunikasi dan bertukar pikiran tanpa dibatasi oleh waktu dan tempat. Tidak lupa kita sampaikan salam kepada junjungan Nabi Besar kita Muhammad SAW, yang telah membawa kita dari jalan kegelapan ke jalan yang diridhoi Allah SWT ini. kelak. Amin amin ya robbal alamiin.

Dewasa ini peranan sebuah Majelis Ta’lim sangatlah penting untuk menghadapi era degradasi moral yang sangat berat. Manfaatnya tidak semata-mata tidak hanya untuk orang-orang yang terlibat di dalamnya, tapi juga syiar Islam secara keseluruhan. Akan terasa bedanya suasana sebelum adanya majelis ilmu dengan sesudahnya. Mulai dari sikap toleransi antar tetangga, saling gotong royong, bertukar informasi, saling membantu dalam kesusahan dan kesenangan, hingga akhirnya kami merasakan sendiri betapa kami adalah seperti satu keluarga yang saling melengkapi. Setiap kali selalu ada silaturahim dan ukhuwah islamiyah. Rasanya keberkahan selalu kami rasakan, berkat ukhuwah dan serahdiri kami kepada Allah SWT yang begitu besar.

Kami hidup di tengah-tengah lingkungan santri Kampung Bogor, Panggarutan, Desa Setia Asih. Tepatnya Perumahan Villa Mutiara Gading Blog F12 / Rt. 01 Rw 018. Jln. Piano II. Bekasi Utara.

Setiap hari-hari besar Islam, kami sering mengisinya dengan berbagai kegiatan religi. Hampir satu gang kami ikut berpartisipasi, tidak ketinggalan dari anak kecil, anak muda hingga orang tua.

Inilah kami… untuk informasi selanjutnya bisa menghubungi : 021-88990261 dengan Ust. Andi.

Pentingnya kegiatan agama sebagai penolak dari segala bala dan bencana yang mungkin akan terjadi di tengah-tengah kita. Dengan adanya kegiatan religi di lingkungan masyarakat, dapat membendung segala aktivitas dan perbuatan yang kita nilai lebih banyak mudorotnya dari pada manfaatnya, lebih-lebih perbuatan maksiat.

Untuk itu peranan keagamaan bukan saja sebagai alat komunikasi kita dengan Sang Khalik, tapi juga sebagai makanan rohani yang tiada kunjung batas. Untuk jasmani kita saja perlu disuplai makanan, rohani juga perlu dong, supaya hidup ini seimbang aantara kebutuhan dunia dan akhirat.

Fungsi yang tidak kalah pentingnya adalah sebagai sarana syiar dan pendidikan bagi generasi penerus, anak dan cucuk kita kelak.

Semoga dengan kehadiran website ini dapat menjadi alat penyambung kominikasi antar kita sesama saudara semuslim, seiman dan seagama dari belahan dunia manapun.

Semoga pula Allah SWT dapat menjadikan kita, keluarga kita, anak cucuk dan keturunan kita menjadi insan yang bertaqwa berguna bagi agama nusa dan bangsa. Dapat memajukan perjuangan islam seutuhnya.

Amin amin ya Robbal Alamin …

Wasslamu ‘alaikum Wr. Wb.

BERITA FOTO MAULID NABI MUHAMMAD SAW DI SABILIL HAQ VILLA MUTIARA GADING

Foto by : Bambang Santoso

Klik . Dengarkan Ceramahnya

GALERI FOTO
ARTIKEL
PENGURUS
KIRIM KOMENTAR
DOWNLOAD
AGENDA

6 responses

12 06 2008
Ibnu Gozali

Makasih atas Kiriman fotonya ya Mas Bambang…
Fotonya bagus-bagus… yang lagi marawis ada ga ya…?
Mau dong kalo ada… Oh ya sapa yang punya chanel ke Masjid Al Muhajirin di depan pasar Villa? Mau pinjem foto-foto dan rekaman ceramah Habieb Rizieq. Oh ya… insya Allah ceramah Ustd. H. Munawir Aseli akan kami coba upload.

12 06 2008
Ibnu Gozali

Bapak Puji …. mana alamat e-mailnya?
Kasih tau dong alamat e-mail temen-temen di Villa…

Kirim aja pakai komentar kotak kosong di bawah ini…
gampang kan….

12 06 2008
Ibnu Gozali

Siapa aja yang mau kirim-kirim materi boleh aja… syukur-syukur berita seputar dinniyah di Villa Mutiara Gading.. email ke : ibnugozali@yahoo.com. Thanks

13 11 2008
adilia

Pak Gozali, mau tanya …. bagaimana menambah text disamping (kolm ke 2) yang berwarna orange?
Terima Kasih

13 11 2008
adilia

Pak Gozali yang baek,… mau tanya bole ya,….
Mohon petunjuk cara menambahkan text di sebelah kanan yang warna orange spt:
MENCARI ARTIKEL
MODERATOR
SEKRETARIAT dll

Terima kasih banyak

17 11 2008
Ibnu Gozali

Oooo… itu mudah saja, Antum musti buka dulu weblog wordpres antum dengan admin yang antum punya, kemudian
1. pilih “desain” (dibagian atas),
2. Klik “Widget” hinga muncul pilihan “widget yang tersedia”
3. Jika Antum mau memasukkan “teks” paling atas pada kolom kanan, misalnya “On-Line sejak Kamis 22 Mei 2008” seoerti pada website “www.miftahulkhoir.co.cc” ini, maka Antum harus klik pilihan widget pada kolom sebelah kanan “wordpress widget” Antum. Caranya tinggal klik tulisan”Tambah”, berarti Antum tinggal menuliskan teks apa saja pada kotak sunting pada kolom sebelah kanan.
4. Jika Antum tidak batal, antum tinggal klik tombol “singkirkan”
5. Jika Antum sudah mengisinya maka Antum jangan lupa klik “Ubah” sebagai “save”.
6. Banyak Widget pada kolom kanan yang bisa kita manfaatkan sebagai plug-ins atau komplement wordpress blog kita.

Selamat mencoba.

Tinggalkan komentar